TBNEWS, Polres Pesawaran Polda Lampung – Aipda Apriyanto, Bhabinkamtibmas Polsek Kedondong, Polres Pesawaran, Polda Lampung, melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat Dusun Pertanen, Desa Paguyuban, Kecamatan Way Lima, Kabupaten Pesawaran. Sabtu (04/01/25)

Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman. Aipda Apriyanto bersama warga setempat terlibat dalam berbagai aktivitas, seperti pembersihan lingkungan dan pemeliharaan fasilitas umum yang ada di dusun tersebut.
Selain berpartisipasi dalam kegiatan fisik, Aipda Apriyanto juga menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat. Ia mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar, serta tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi.

“Kegiatan ini bukan hanya sekadar membersihkan lingkungan, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan solidaritas antarwarga. Saya harap semua bisa menjaga lingkungan ini tetap aman dan nyaman,” ujar Aipda Apriyanto.
Masyarakat Dusun Pertanen menyambut baik kegiatan ini dan berterima kasih atas inisiatif Bhabinkamtibmas yang selalu hadir dalam berbagai kegiatan di desa mereka. Dengan adanya kegiatan gotong royong ini, diharapkan dapat menciptakan suasana yang lebih harmonis dan kondusif di tengah-tengah masyarakat.